Laporan Akhir Modul 1 Percobaan 1
1. Jurnal [ B A C K ]
Gambar 1. Papan rangkaian dengan gerbang logika dasar
Bandingkan hasil percobaan dengan masing-masing gerbang logika
Terdapat 7 gerbang logika yang dimasukkan dengan 2
input logika ‘0’ dan ‘1’.
Pada gerbang NOT , logika yang masuk adalah 0, karena
prinsip gerbang logika NOT yang membalikkan logika pada inputnya maka output
pada gerbang NOT bernilai ‘1’.
Pada gerbang AND , logika ‘0’ dan ‘1’ menjadi
inputnya. Sesuai prinsip gerbang logika AND.Dimana, jika input adalah ‘1’ dan ‘1’
maka akan menghasilkan output ‘1’ sedangkan jika tidak ‘1’ dan ‘1’ maka output
nya ‘0’. Maka sesuai dengan prinsip gerbang logika AND.
Pada gerbang logika OR. Prinsip gerbang logika nya
adalah jika salah satu input berlogika ‘1’ atau kedua input berlogika ‘1’ maka
menghasilkan output ‘1’ sedangkan jika kedua input berlogika ’0’ maka output
nya adalah ‘0’. Maka sesuai dengan prinsip gerbang logika OR.
Pada gerbang logika XOR. Prinsip nya adalah jika salah
satu input berlogika ‘1’ maka akan menghasilkan output ‘1’. Jika kedua input
berlogika sama maka outputnya ‘0’. Maka sesuai dengan prinsip kerja gerbang
logika XOR.
Pada gerbang logika NAND. Prinsipnya adalah berlawanan
dengan prinsip kerja gerbang AND. Pada NAND, jika kedua input tidak berlogika ‘1’
maka outputnya adalah ‘1’. Maka sesuai dengan prinsip kerja gerbang logika NAND.
Pada gerbang logika NOR. Prinsipnya adalah berlawanan dengan
prinsip kerja gerbang logika OR. Pada OR, jika kedua input berlogika ‘0’ maka
outputnya berlogika ‘1’. Maka sesuai dengan prinsip kerja gerbang logika NOR.
Pada gerbang logika XNOR, prinsipnya adalah berlawanan
dengan gerbang logika XOR.Dimana, pada gerbang logika XNOR jika kedua input
berlogika sama maka outputnya berlogika ‘1’. Oleh karena itu, sesuai dengan
prinsip kerja gerbnag logika XNOR.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar